Mengenal Jenis-Jenis Kasur

Mengenal Jenis-Jenis Kasur

Kasur merupakan investasi penting, sebab manusia menghabiskan sepertiga waktunya, 6-8 jam dalam sehari untuk tidur. Anda tak boleh asal membeli kasur. Karena kasur sudah menjadi salah satu kebutuhan penting di rumah, sebaiknya Anda memilih kasur yang benar dan sesuai dengan kebutuhan. Masih belum banyak yang paham mengenai jenis kasur dan perbedaannya. Penasaran apa saja jenis – jenis kasur? Simak ulasan tentang Mengenal Jenis-Jenis Kasur berikut ini.

1. Kasur Kapuk

Kasur kapuk merupakan kasur tradisional yang dikenal sejak dulu. Bahan dasar pembuatannya adalah kapuk dalam buah randu sebagai bahan alami yang nyaman karena dapat menyerap panas tubuh. Harganya pun terjangkau sehingga banyak diminati banyak orang pada masanya.

2. Kasur Busa

Kasur busa merupakan alternatif bagi mereka yang ingin beralih dari kasur tradisional. Selain harganya yang relatif terjangkau, beratnya pun ringan sehingga mudah diangkut.

3. Kasur Springbed

Kasur spingbed atau dikenal juga dengan kasur pegas adalah teknologi kasur busa yang dipadukan dengan teknologi pegas.

4. Kasur Memory Foam

Kasur ini adalah hasil mutakhir dari teknologi canggih. Awalnya diperuntukkan untuk menahan tekanan saat astronaut masuk dan keluar atmosfer bumi. Kasur memory foam terdiri dari lapisan dasar (foundation layer) yang padat dan lapisan atas (top layer) yang lebih empuk untuk memberikan rasa nyaman.

5. Kasur Busa Lateks

Sama halnya dengan memory foam, kasur busa lateks adalah penemuan mutakhir yang nyaman karena menyesuaikan kondisi badan saat tidur. Kasur ini berbahan dasar 100% lateks atau bisa jadi dicampur dengan air (water base).

Mengenal Jenis-Jenis Kasur

Nah, demikialah ulasan tentang Mengenal Jenis-Jenis Kasur dari www.spreilinen.com. Semoga ulasan diatas bermanfaat untuk anda yang sedang mencari kasur sesuai dengan kenyamanan anda.

 

Untuk melakukan pemesanan produk www.spreilinen.com silakan hubungi kami di:
Alamat workshop: Perumda Belang Wetan no.35 Klaten Utara
SMS / WA : 0878 3697 8728
PIN BB : 53518EF2